PAN Akhirnya Gabung Koalisi Parpol yang Dukung Kang DS untuk Pilkada 2024

Saeful Bachri Sikapi PAN Gabung Koalisi Bedas Lanjutkan

foto

Saufat Endrawan

Ketua Partai Demokrat Kab. Bandung, H. Saeful Bachri Hadiri Deklarasi PAN Bedas Lanjutkan di Soreang Kabupaten Bandung, Minggu (30/6).

Opininews.com, Bandung -- Partai Demokrat menyambut baik gabungnya Partai Amanat Nasional (PAN) dengan Koalisi Bedas Lanjutkan, untuk dukung Dadang Supriatna (Kang DS) maju pada Pilkada tanggal 27 November 2024.

Hal ini diucapkan Ketua Partai Demokrat Kabupaten Bandung, H. Saeful Bachri, M.A.P kepada www.opininews.com, usai menghadiri Deklarasi PAN Bedas Lanjutkan di Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (30/6).

"Dengan gabungnya PAN ke Koalisi yang telah terbentuk PKB, Demokrat, Gerindra dan NasDem. Dan kini menjadi lima di tambah PAN akan semakin menambah kekuatan untuk mengusung Kang DS maju pada Pilkada 2024 mendatang," tegas Saeful Bachri yang tercatat akan duduk di kursi DPRD Jawa Barat Periode 2024-2029 dari Dapil Kabupaten Bandung ini.

Saeful juga akui, di tubuh Partai Demokrat telah diajukan ke DPP Partai Demokrat tiga nama untuk Balon Wakil Bupati Bandung yang nantinya mendapingi Kang DS, ketiganya, sebut Saeful, "Pak Asep Ikhsan, Dani dan saya sendiri, Saeful Bachri,".

Kendati demikian, lanjut Saeful, semuannya bukan harga mati. Karena sesuai keinginan Kang DS untuk posisi wakil bupati diserahkan kepada anggota koalisi.

"Saya sepakat terkait iti, untuk posisi wakil bupati dampingi Kang DS. Kami akan membahasnya bersama Anggota Koalisi, Demokrat, Gerindra dan NasDem. Dan kini di tambah PAN," pungka Saeful Bachri.

Siapapun Wakil kang DS, lanjut Saeful, harus memiliki chemistri.

( Saufat Endrawan )

Editor: Saufat Endrawan

Bagikan melalui
Berita Lainnya
KPU Tetapkan Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung
Kang DS Layak Kembali Memimpin Kabupaten Bandung Dua Periode
Juru Kampanye Pilkada Harus Berakhlak
Dadang Supriatna Semakin Percaya Diri Dapat Dukungan PD Persis untuk Memenangkan Pilkada 2024
Saeful Bachri: Pengurus Demokrat, Kader dan Relawan Harus Coblos Dadang Supriatna-Ali Syakieb