Drs. Edi Tardiana: PAN Banyak Tawaran Untuk Berkoalisi

H. Irman Wargadinata, SE Resmi Jadi Balon Bupati dari Partai PAN

foto

Saufat Endrawan

Ketua Tim Pilkada PAN Kabupaten Bandung, Drs. Edi Tardiana, beserta tim lainnya terima formulir pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati Bandung 2020 - 2025, H. Irman Wargadinata, SE yang didampingi para tim suksenya.

Opininews.com, Bandung - Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bandung, H. Irman Wargadinata, SE, resmi menjadi Balon Wakil Bupati dan Wakil Buoati Bandung periode 2020 - 2025 dari partai besutan Amien Rais.

Irman resmi  menjadi balon pertama yang menyerahkan formulir pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung ke Sekretariat Tim Pilkada PAN Kabupaten Bsndung, di Jalan Terusan Gading Tutuka, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (5/3/2020).

Penyerahan Formulir Irman didampingi belasan tim sukses dan pendukungnya. Dan formulir langsung diterima oleh Ketua Tim Pilkada PAN Kabupaten Bandung, Drs. Edi Tardiana dan tim. I

kepada www.opininews.com, mengatakan, penyerahan formulir menandakan keseriusannya menjadi Balon Bupati dan Wakil Bupati Bandung dari PAN.

"Keder yang baik harus mau mendaftar menjadi Balon Bupati dan Wakil Bupati dari partainya. karena yang membesarkan adalah partai itu sendiri," tutur Irman.

Irman menegaskan, pihaknya optimis akan mampu meraih survey tertinggi pada saat parta melakukannya.

"Saya juga sudah mulai melakukan pendekatan dan pembicaraan dengan berbagai parpol lain agar bisa berkoalisi dengan PAN. Dan kami PAN sudah melakukan komitmem untuk berkoalisi dengan Partai PDI Perjuangan Kabupaten Bandung," ungkap Irman.

Tim Pilkada Kabupaten Bandung, Edi, menegaskan, yang pertama menyerahkan formulir pendaftaran Balon Bupati dan Wakil Bupati Bandung ke Sekretariat Tim Pilkada baru Pak H. Irman Wargadinata.

"Ini membuktikan Ketua DPD PAN serius untuk menjadi Calon Bupati Bandung dari partai PAN," tegas Edi. 

Edi yangj Anggota DPRD Kabupaten Bandung dan juga pimpinan Fraksi PAN Kabupaten Bandung, mengatakan ada tiga kader PAN yang mendaftar diantarannya Agus Budiman dan Dodi Rudiamansyah.

"Namun Pak H. Irman Wargadinata yang pertama kali menyerahkan formulir," kata Edi.

Diakui Edi, pihaknya akan menutup penyerahan formulir hingga tanggal 9 Maret mendatang.

"Jika yang lain tidak menyerahkan maka hanya ada satu balon bupati dari PAN," tegasnya.

Saat ini ada juga partai lain yang telah menjajagi berkoalisi dengan PAN diantarannya Partai Nasdem, Gerindra, PKB juga PKS.

Editor: Saufat Endrawan

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Ketua KONI Dampingi Bupati Bandung Safari Ramadhan di Nagreg
Inilah Top BUMD Award 2024 yang Diterima Bupati Bandung dan Dirut Perumda Air Minum Tirta Raharja
"Tersakiti" Partai Golkar, Asep Ikhsan Membuktikannya di Partai Demokrat
Dr. H.M. Dadang Supriatna S.Ip, M.Si Dianugerahi BUMD Award 2024