Ucapan Karangan Bunga Bisa Diganti Spanduk Hemat Biaya

Dadang Supriatna Tak Berharap Banyak Karangan Bunga Saat Dilantik Jadi Bupati Bandung Depinitif Tanggal 26 April 2021

foto

Saufat Endrawan

Ketua SPSI Kab. Bandung, Uben Yunara Dukung Harapan Bupati Bandung, H. Dadang Supriatna terkait Karangan Bunga.

Opininews.com, Bandung -- Jutaan Masyarakat Kabupaten Bandung, Pengusaha dan BUMN dan BUMD dan Dinas yang ada serta elemen lain masyarakat dan Parpol akan menyambut Pelantikan Bupati Bandung dan Wakil Bupati, H.M. Dadang Supriatna, S.Ip, M.Si dan H. Sahru Gunawan, SE, tanggal 26 April 2021.

Dipastikan akan banyak ucapan dalam bentuk karangan bunga pada pelantikan Bupati Bandung dan Wakil Bupati, tanggal 26 April 2021 nanti.

Bupati Bandung yang akan dilantik, Dadang Supriatna kepada www.opininews.com, Jumat (23/4/2021) mengatakan, sebaiknya masyarakat, pengusaha dan pemilik pabrik serta para pimpinam BUMN dan BUMD serta perbankan  juga para camat dan kades tak harus bersusah payah mengirimkan kirimam bunga selain akan menjadikan sampah setelahnya juga menghambur-hamburkan biaya disaat tengah kesulitan anggaran di masa Covid - 19 ini.

"Ucapan bentuk karangan bunga bisa saja diganti dengan spanduk di depan kantor masing-masing. Dan tak perlu menggunakan biasa mahal. Ini nantinya juga agar masyarakat tahu bahwa sudah ada Bupati dan Wakil Bupati depinitif," kata Bupati Bandung, Dadang Supriatna.

Dadang berharap kesederhanaan harus mulai di terapkan di Kabupaten Bandung dimasa kepemimpinanya.

"Jangan sampai tumpukan karangan bunga akan jadi masalah baru, menumpuknya sampah dan harus susah payah dibuang oleh petugas," jelas Dadang.

Ketua SPSI Kabupaten Bandung, Drs. H. Uben Yunara mendukung himbauan Pak Bupati Bandung.

"Saya akan berkoordinasi dengan pemilik pabrik dan Kadis Naker untuk buat hinbauan ini," jelas Uben.

Menurut Uben, ini suatu terobosan baru dari Pak Bupati Dadang Supriatna yang mencerminkam sikap kesederhanaan.

( Saufat Endrawan )

Editor: Saufat Endrawan

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Tarling Dadang Supriatna Bawa Kabar Baik Bagi Masyarakat Pangalengan
Dr. H.M. Dadang Supriatna Raih Award Pendukung Pengelola Zakat Terbaik di Indonesia
Perumda Air Minum Tirta Raharja raih TOP BUMD Award 2024 "Bintang 5"
Akhmad Djohara: Bupati Bandung Kembali Raih Penghargaan Tingkat Nasional Dari Menteri PAN/RB
Bapenda dan Bupati Berharap Wajib Pajak Dukung Program Pemkab Bandung dengan Bayar Pajak Tepat Waktu