Ki Dalang Prediksi Dr.H.M. Dadang Supriatna Jabat Bupati Dua Periode
Sosok Kang DS di Mata Ki Dalang Dadan Sunandar
Opininews.com, Bandung -- Tokoh Seniman dan Budayawan Jawa Barat, H. Dadan Sunandar yang kini beraktivitas Dalang Wayang Golek, memprediksi, Sosok Dadang Supriatna atau yang kerap dipanggil Kang DS akan maju pada Pilkada Kabupaten tahun 2024 untuk kedua kalinya.
"Jika Bupati Bandung periode 2020 - 2025 ini maju kembali pada Pilkada serentak 2024, dipastikan sulit mencari lawan dan akan kembali terpilih," kata Dadan kepada www.opininewa.com, di Baleendah, Kabupaten Bandung, Selasa (12/3).
Saya pribadi, kata Dadan, tidak merasakan ada keanehan jika Kang DS menjabat kembali Bupati Bandung untuk kedua kalinya.
"Sosok Kang DS, memiliki jiwa tulus dalam memimpin kabupaten Bandung. Ini terlihat luar biasa, Kerja keras dan cerdas tanpa mengenal lelah..Dengan prinsip paribasa Sunda "Ngereuyeuh Bari Nikreh Sanajan bari pateuh LlilaLlila Gunung ge Bakal Sahandapaun Mumuncangan, Kudu Merih Samemeh Meurah, Kudu Ngakal Samemeh ngakeul..yang bahasa Indoneaianya "Bekerja Keras Perlahan Lahan dengan Tekad yang Kuat dan Cerdas, Terbukti dengan Berbagai Giat yang Tertata dan tanpa Lelah Beliau berupaya terus dalam memenuhi Janji politiknya tanpa mengenal waktu"..Inilah gambaran sosok.kang DS," ungkap Dadan.
Beberapa skala prioritas janji politik semakin banyak dipenuhi meski dalam rentang waktu yg Pendek,
Jngan lupa beliau memimpin baru 3 tahun lamanya. Yang paling buat terharu ungkap Dadan, saat sosok Kang DS, berikan insentif kepada Guru Ngaji ,Marbot se Kabupaten Bandung.
"Program ini sangat sulit untuk dibayangkan, dan sangat berat namun dapat dilakukan oleh Kang DS saat menjabat Bupati Bandung," kata Dadan.
Dari bidang seni dan budaya, lanjut Dadan, selama menjabat bupati, Pak Dadang Supriatna, sangat luar biasa dalam memperkenalkan dan melestarikan Budaya Bangsa khususnya Seni budaya Sunda, salah satunya adalah pagelaran Wayang Golek dalam kegiatan " Bunga Desa,",'" unkapnya.
Saat ini antusias masyarakat yang haus akan hiburan menunjang beliau dalam memberikan paparan kerja yg langsung menyentuh pada masyarakat.
Alhamdulilah, lanjut Dadan, Dinas PMD dan Dinas Budpar Kabupaten Bandung bersinergi dengan baik dan bahu membahu dalam kegiatan Bunga Desa atau Bupati ngamumule Desa.
300 lebih Penghargaan dari Pemerintah Provinsi Jabar dan Pusat telah ditaihnya, Ini adalah bukti kerja nyata Kang DS dalam memimpin Kabupaten Bandung yang Bangkit Edukatif Dinamis Agamis dan sejahtera.
"Semoga Pilkada 2024 Beliau dapat kembali memimpin Kabupaten Bandung hingga 2029 yg akan datang. Saya pribadi meyakini dengan gaya dan cara memimpin , kariernya akan terus meningkat di Dunia Politik.Bukan tidak mungkin kedepannya Kang DS bisa menjadi Pemimpin Masa depan di Jawa Barat dan Kabupaten Bandung akan menjadi contoh Bukti Keberhasilan beliau," harap Ki Dalang H Dadan Sunandar Sunarya dari Giriharja Baleendah, Kabipaten Bandung.
( Saufat Endrawan )
Editor: Saufat Endrawan