Bupati dan Dispora Target Menuju Piala Dunia U-20

Kapolresta Bandung Akui Kabupaten Bandung Sukses Menggelar Piala Dunia U-17

foto

Saufat Endrawan

Kapolresta Bandung Menilai Kabupaten Bandung Sukses Menggelar Piala Dunia tanpa ada Tindakan Suporter Melanggar Hukum

Opininews.com, Bandung -- Mengakhiri tahun 2023 menuju tahun 2024 ada catatan penting yang sangat fenomenal, dimana Pemerintah Kabupaten Bandung melalui Dispora Kabupaten Bandung sukses menggelar Piala Dunia U-17 di Stadion si Jalak Harupat pada Bulan November 2023 lalu.

Suksesnya Piala Dunia U-17 in tak lepas dari piawaianya Bupati Bandung, Dadang Supriatna dalam melakukan koordinasi dengan Dispora Kabupaten Bandung, OPD dan dinas terkait serta Forkopimda juga dengan FIFA pemerintah Jawa Barat serta Pemerintah Pusat terutama dengan Kemenpoa dan PSSI.

Selama digelarnya Piala Dunia U-17 yang menghadirkan pemain terkuat dunia diantarannya Argentina, Jepang dan German serta Timnas Dunia lainnya pertandingan berjalan lancar, di kursi penonton maupun di luar lapangan tidak ada keonaran, tindakan kriminal atau arogansi di jalanan.

Hal. Ini diakui Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo kepada www.opininewa.com, di Mapolresta Bandung, kemarin.

“Tidak ada tindakan kriminal, kejadian besar atau kecil serta kerusuhan selama laga Piala Dunia U-17 di Stadion si Jalak Harupat, ini karena koordinasi Pak Bupati, Dispora serta Forkopimda yang baik dengan pihak keamanan. Tidak hanya semua atauran dan SOP yang ditentukan oleh FIFA dilaksanakan dengan baik, “ tegas Kusworo.

Kadispora Kabupaten Bandung, Kawaludin, membanarkan bahwa suksesnya Piala Dunia U-17, karena kami menjalankan arahan Pak Bupati Bandung, PSSI dan FIFA serta berkoordonasi baik dengan TNI/POLRi juga dengan Forkopimda.

“Pengalaman ini akan dijadikan sampel, agar Stadion si Jalak Harupat tahun depan terpilih nenjadi Venue perhelatan Piala Dunia U-20, “ ungkap Kawaludin.

Bupati Bandung, Dadang Supriatna berharap dengan suksesnya menggelar Piala Dunia U-17, Stadion si Jalak Harupat pengelolaanya harus lebih maksimal dan Profesional.

“Stadion si Jalak Harupat kni sudah dikenal oleh masyarakat dunia. Dengan momen Piala Dunia harus juga berdampak kepada perekonomian, bagaimana produk UKM dan UMKM serta Industri Kreatif Kabupaten Bandung juga Go Internasional, “ harap Bupati, Alumnus Program Doktorat Univeraitas Trisakti Jakarta ini.

( Saufat Endrawan / Adv )

Editor: Saufat Endrawan

Bagikan melalui
Berita Lainnya
Tatang Ivan Sudirman Beri Apresiasi atas Terselenggaranya Bintek Koni 2024